Suasana pertandingan street soccer di lapangan basket Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Jakarta, Sabtu (22/2/2025). (Foto: Muhamad Farhan)
JAKARTA, IISIP – Alumni bersama mahasiswa Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Jakarta adakan pertandingan street soccer di Kampus Tercinta pada Sabtu, 22 Februari 2025. Laga tersebut, juga banyak diikuti dari berbagai lintas angkatan di IISIP Jakarta.
Street soccer merupakan laga sepak bola yang sering dilaksanakan mahasiswa IISIP Jakarta, pertandingan ini telah menjadi budaya yang tidak terlepaskan dari mahasiswa. Sebab, olahraga tersebut banyak digemari dikalangan pencintanya.
Pertandingan ini bermula dari kelompok-kelompok kecil yang bermain di halaman kampus, kemudian berkembang menjadi salah satu kegiatan yang menarik perhatian banyak mahasiswa. Aktivitas tersebut, juga menjadi alternatif yang menyenangkan bagi mereka yang ingin berolahraga tanpa harus terkendala pada fasilitas lapangan yang besar.
Adapun, salah satu tujuan dari pelaksanaan street soccer di IISIP Jakarta selain mengembangkan diri di bidang olahraga. Kegiatan ini juga dapat memungkinkan mahasiswa untuk bisa bertemu, berinteraksi, serta menciptakan hubungan erat dengan mahasiswa lainnya dari berbagai jurusan.
Perlu diketahui, pada pelaksanaan laga tendang kali ini tidak hanya diikuti oleh mahasiswa IISIP Jakarta saja, melainkan banyak dari beberapa alumni Kampus Tercinta yang tergabung sebagai pemain, mulai dari angkatan tahun 90an hingga sekarang. Tidak hanya sekadar bermain di dalam area pertandingan saja, banyak dari mereka juga hadir ke Kampus Tercinta untuk bertemu sapa dan silaturahmi dengan mahasiswa ataupun teman seangkatan. (Muhamad Farhan)